Tata Kelola Museum Tsunami Akan Berubah Menjadi BLUD UPTD

Tata Kelola Museum Tsunami Akan Berubah Menjadi BLUD UPTD

 

Nasionalmerdeka.com|BANDA ACEH – Dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat serta peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD), Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Aceh melalui Unit Pelaksana Tugas Daerah (UPTD) Museum Tsunami Aceh menggelar rapat penyusunan tata kelola Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) di ruang rapat Disbudpar Aceh, Selasa, 29 November 2022.

“Rapat penyusunan rancangan peraturan gubernur untuk BLUD ini, merupakan upaya museum sejak beberapa tahun terakhir dalam meningkatkan kapasitas SDM di museum,” sebut Kepala UPTD Museum Tsunami Aceh M Syahputra AZ.

Apalagi museum tsunami, kata Syahputra, yang saat ini berstatus UPTD sehingga kedepannya nanti bisa lebih mandiri untuk meningkatkan tata kelola menjadi salah satu UPTD BLUD yang ada di Aceh,

“BLUD sendiri merupakan sistem tata kelola yang diterapkan oleh unit pelaksana teknis dinas atau badan daerah dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat yang mempunyai fleksibitas dalam pengelolaan keuangan sebagai pengecualian dari ketentuan pengelolaan daerah pada umumnya,” jelas Syahputra.

Dalam rapat tersebut juga turut hadir tim Ranpergub Tata Kelola UPTD Museum Tsunami, perwakilan Badan Pengelolaan Keuangan Aceh, Inspektorat Aceh, Biro Ekonomi dan Biro Hukum Setda Aceh, tim Sekretariat di lingkungan Disbudpar Aceh, serta Dr Jen Surya SE MSi Ak CA selaku tenaga ahli bersama tim.

 

[HENDRI]