Nasionalmerdeka.com.
Bireuen – Ketua Umum KONI Kab Bireuen, H.Mukhlis bersama Pemda mengharapkan Bireuen dapat meraih 10 besar serta mendukung sepenuhnya untuk memenuhi segala kebutuhan mereka bila dibutuhkan, walaupun anggaran daerah terbatas hanya dapat disediakan lima milyar melalui KONI Bireuen sedangkan yang diperlukan mencapai angka Dua belas milyar lebih.
Hal ini dikatakan Ketua Umum KONI, H.Mukhlis SH didepan Pj.Bupati Bireuen,Aulia Sofyan Ph.D, Ketua Harian Drs.Murdani,Anggota DPRA Fraksi PKS Dapil 3 dr Purnama Setia Budi Sp.OG dan Sejumlah tamu undangan lainya, saat melakukan pelepasan empat ratus lebih Atlet Bireuen menuju PORA XIV Pidie bertempat Halaman Pendopo Bupati Bireuen ,Jum’at (9/12)2022.
H.Mukhlis mengatakan meskipun anggaran sangat terbatas ” tentunya para Atlet diharapkan tetap semangat,sehingga kita semua bisa membawa kemenangan demi menjaga nama baik Kabupaten Bireuen yang kita cintai, untuk Atlet diharapkan juga agar terus menjalin hubungan silahturahmi yang baik ,seksama dan tak lupa selalu menjaga kesehatan agar pada saat bertanding nanti semua Atlet siap penuh energi.
Dalam hal ini,KONI beserta Pemerintah Kabupaten Bireuen,tidak tinggal diam untuk terus mendukung sepenuhnya keberhasilan para Atlet Bireuen di PORA XIV.
“Mudah – mudahan saja ,apa yang kita rencanakan semuanya berjalan lancar.” Ujar H.Mukhlis.
Pantauan Wartawan, di lokasi kegiatan berjalan lancar dan sukses dengan diakhiri penyerahan bendera Koni serta sesi photo bersama.
[HENDRI]