Aceh|Nasionalmerdeka.com – Polda Aceh menggelar rapat dalam rangka pelaksanaan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW.
Rapat itu digelar di Ruang Rapat Itwasda Polda Aceh, Selasa (15/11/22) yang dipimpin Wakapolda Aceh Brigjen Pol. Drs. Syamsul Bahri, M. M, mewakili Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Ahmad Haydar, S.H.,M. M, M, ujar Kabid Humas Polda Aceh Kombes Pol. Winardy, S. H., S. I. K., M. Si, dalam siaran persnya.
” Rapat itu digelar dalam rangka persiapan untuk pelaksanaan kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Polda Aceh nantinya, ” sebut Kabid Humas.
Rapat yang dipimpin Wakapolda Aceh tersebut dihadiri Irwasda Polda Aceh Kombes Pol. Kalingga Rendra Raharja, S. E., S. H, para PJU dan sejumlah Pamen Polda Aceh, pungkas Kabid Humas. [EDS]